Pages

Monday 8 March 2010

" Aku ingin belajar bersama mama !"


Sudah hampir satu tahun lamanya nina, gadis cilik berusia lima tahun itu ditinggal ibunya untuk selamanya. Otomatis tugas seorang ibu diemban oleh sang ayah, yang harus sebisa mungkin menjadi dua peran sekaligus dikerjakannya.

Pada suatu hari sang ayah tak dapat menahan emosi dengan memukul Nina, dengan alasan Nina nakal tak dapat melakukan les baca dengan baik disekolahnya. Walau kesakitan yang diderita Nina atas pukulan sang ayah yang membagi buta, Nina hanya mampu memohon maaf terhadap sang ayah, tapi sang ayah tak perduli dengan rajukan pilu sang anak.

Setelah waktu telah berlalu dari kejadian itu, sang ayah menanyakan alasan kenapa Nina tak mau les baca, Nina menjawab lirih...” aku ingin belajar bersama mama !” .

Sang ayah tersentak dengan jawaban sang anak, akhirnya Nina dipeluknya dengan segala pengertian yang dilontarkan sang ayah. Dan sang ayahpun memohon maaf untuk tidak mengulang lagi perbuatannya.

Hari raya tinggal beberapa hari lagi dari bulan ramadhan, Ayah Nina sudah mempersiapkan puluhan lembar kartu ucapan untuk handai taulan dan relasinya.

Sepulang dari kantor, sang ayah tak menemukan kartu ucapan itu dilaci mejanya. Dengan nada bingung sang ayah bertanya terhadap Nina tentang kartu ucapan itu, Nina menjawab dengan polos ..”aku kirim kekantor pos, ayah!”

Dengan kemarahan yang tak terbendung lagi Nina dipukul kembali oleh sang ayah, seperti biasa Nina hanya mampu, merajuk memohon maaf, dan seperti biasa sang ayah tak mau perduli.

Akhirnya sang ayah mengecek ke kantor Pos untuk memastikan kartu-kartu ucapan yang dikirim Nina, setelah dicek kebenarannya Nina telah mengirim, dan dicek pula isi dari kartu-kartu tersebut, ternyata tanpa tulisan apapun atau kosong, karena Nina belum mampu menulis.

Setelah Nina ditanya sang ayah kenapa kirim kartu-kartu tersebut dengan tanpa tulisan, Nina memjawab lirih...” aku ingin mengirimi mama disurga , karena sebentar lagi hari raya, agar mama pulang!”

Dengan isak tangis sang ayah memeluk Nina , kesadaran lalu meliputi sang ayah bahwa Nina sangat membutuhkan seorang mama disampingnya, karena peran dia menjadi seorang ibu telah gagal.

Kasih sayang dan perhatian yang sangat dibutuhkan Nina adalah sangat lah wajar dari usia yang begitu dini telah ditinggal pergi seorang ibu untuk selamanya, ibu Nina memang sudah dikehendaki pulang lebih cepat keharibaannya. Cobaan begitu berat bagi suami dan anaknya dan harus menerima kenyataannya. Dan apakah seorang ibu yang meninggalkan seorang anak begitu saja dengan perceraian , sadar akan tugas dan kewajibannya sebagai ibu yang sangat dibutuhkan sang anak. Marilah kita renungkan bersama .

*********

pelanggan setia